Doubel O Digerebek Satpol PP, Diduga Ada yang Bocorkan Tamu Kabur

Doubel O Digerebek Satpol PP, Diduga Ada yang Bocorkan Tamu Kabur

Walikota: “Saya perintahkan tutup”

KotaSorong, SorongPos – Dari pantauan media ini semalam (16/11) salah satu tempat hiburan malam di kota Sorong yakni Doubel O digerebek oleh Satpol PP Kota Sorong. Penggebrekan Doubel O dikarenakan membuka operasional tempat hiburan tanpa mengindahkan surat edaran atau peraturan Walikota Sorong Nomor 17′ Tahun 2020 tentang covid 19.

Pantauan media ini, Satpol PP dipimpin langsung Kasatpol PP Kota Sorong, Daniel Jitmau SE,MM. Saat dilakukan penggeledahan terhadap Doubel O lampu depan dimatikan, tetapi semua pagar dibuka dan semua ruangan diperiksa. Hanya saja tidak kedapatan adanya tamu didalam ruangan.

Hal ini diduga ada yang membocorkan razia dari Satpol PP Kota Sorong, sehingga sebelum tim melakukan razia, tamu terlebih dahulu telah meninggalkan Doubel. Kasatpol PP Kota Sorong Daniel Jitmau SE,MM saat menghubungi media ini via ponsel menjelaskan bahwa,razia dilakukan berdasarkan informasi yang diterima warga masyarakat, bahwa tempat hiburan malam Doubel O, tetap buka dan melakukan operasional secara sembunyi.

“Ya mereka matikan lampu depan semua, gerbang ditutup. Tapi kami buka semua dan ruangannya kami periksa. Memang kelihatan ada aktivitas di beberapa ruangan. Tapi kami duga ada yang bocorkan razia. Sebelum kami tiba, tamu diduga sudah duluan tinggalkan ruangan karaokenya,” akunya.

Lebih lanjut Daniel mengatakan, saat pemeriksaan dilakukan terhadap ruangan karaokenya. Dimana terlihat ada gelas sisa minuman, botol dan abu rokok dan sebagainya. ‘ Kita periksa semua ruangan, memang kelihatan sebelumnya ada aktivitas. Ada satu ruangan WC yang terkunci ,mereka pengelola Doubel O beralasan kuncinya hilang,” urainya.

Selain itu juga Daniel mengatakan, hasil razia akan dilaporkan langsung kepada Walikota. ” Kita akan laporkan hasilnya, tetap kita akan pantau terus Doubel O,” imbuhnya.

Sementara itu Walikota Sorong Drs Lambert Jitmau Ec, MM saat dihubungi media ini semalam (16/11) menegaskan bahwa pihaknya akan melakukan pemantauan langsung terhadap aktivitas yang dilakukan oleh Doubel 0. Bahkan dengan tegas Walikota mengatakan pihaknya akan turun langsung ke Doubel O.

‘ Jadi makasih ya, besok (17/11) saya akan turun pantau.Kalau mereka (Doubel O red) masih melakukan aktivitas sembunyi sembunyi. Tetap tidak boleh dan harus tutup ,” urainya

Ditambahkan Walikota, pihaknya akan mengecek kebenarannya operasional Doubel O dan tidak mengindahkan surat edaran yang dikeluarkan.

” Memang saya sudah perintahkan Satpol PP melakukan operasi atau razia ke Doubel O. Jadi saya tunggu laporan Satpol PP, pasti saya akan ambil tindakan dan saya perintahkan tutup,” tegasnya. (boy)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *