Mubes Imekko Kedua Se Tanah Papua Digelar Awal Bulan Juli

Mubes Imekko Kedua Se Tanah Papua Digelar Awal Bulan Juli

SORONG.SorongPos.Com,-Bertempat di Sekretariat Forum Komunikasi Imekko Bersatu di Jalan Malibela Km 12, Ketua Panitia Musyawarah Besar II (Mubes) Inawatan, Metemani,Kais,Kokoda (Imekko) Se-Tanah Papua

Alexander S.E Dedaida,SP yang didampingi Sekertaris Panitia Randy Koterisa S.IP dan Bendahara Panitia Paulinus Kora,  dalam keterangan pers Rabu(31/5) mengatakan bahwa hari ini pihaknya bersama masyarakat Imekko telah melakukan rapat perdana, tentunya dalam rangka persiapan kerja dari panitia mubes.

Menuju suksesnya pelaksanaan mubes kedua di kabupaten Sorong Selatan, tepatnya pada Distrik Inawatan yang pelaksanaan akan dilakukan pada tanggal 4 Juli sampai dengan 6 Juli  2023 mendatang.

” Dalam pelaksanaan mubes Imekko se- tanah Papua, akan ada delegasi dari tiap kabupaten maupun kota yang ada di tanah Papua. Jumlah pesertanya kami perkirakan bisa mencapai 500 orang peserta yang akan ikut dalam sidang mubes tersebut,” akunya.

Menurut Alex sapaan akrabnya bahwa dalam pelaksanaan mubes nantinya. Dimana yang pertama kali akan dilakukan demisioner Ketua LMA Imekko Tanah Papua yang diketuai Herman Tom Dedaida dan jajaran pengurusnya menjadi demisioner dan diganti dengan pengurus yang baru. Selain itu juga masyarakat adat Imekko se-tanah Papua, membicarakan hak-hak adat dari masyarakat adat kaitan dengan perkembangan yang ada di Provinsi Papua Barat Daya maupun provinsi yang lain di tanah Papua, agar hak adat masyarakat Imekko bisa terjaga didalam hukum adat yang akan tercetus dalam mubes kedua.

Ditambahkan Alex juga dalam mubes tersebut, dimana akan menertibkan lembaga- lembaga adat dari Imekko yang hari ini mungkin sudah sangat banyak, sehingga membingungkan masyarakat Imekko itu sendiri. ” Dalam mubes akan ditertibkan. Supaya kedepannya masyarakat Imekko sudah berada dalam struktur tatanan adat yang baik. Mungkin seperti itu ya,” urainya.

Disinggung wartawan apakah selaku ketua panitia dan jajaran panitia dapat menjamin bahwa tidak akan muncul lagi mubes tandingan. Kata Alex. ” Saya sangat menjamin mubes tandingan atau mubes lainnya. Selain penyelenggaraan mubes kedua se-tanah Papua. Tidak akan ada lagi mubes tandingan dan sebagainya. Kenapa karena hari ini semua tokoh masyarakat Imekko yang ada di tanah Papua, sudah berada dalam satu pikiran, satu hati dan satu tujuan guna suksesnya mubes Imekko kedua ini,” imbuhnya.

Ditegaskan Alex pula bahwa Bupati Kabupaten Sorong Selatan, selaku wilayah adat yang akan dilaksanakan mubes kedua telah mendukung. Dikatakannya juga untuk sukses mubes kedua, dimana pihaknya melakukan konsolidasi melalui pengurus dan struktur Imekko yang ada di tiap kabupaten dan kota se tanah Papua. ” Kami komunikasi dengan materi yang akan kami berikan, untuk mereka melakukan pra mubes untuk membahas materi tersebut. Yang kemudian nantinya akan mereka bawa dalam mubes di Sorong Selatan tepatnya di Inawatan,” terangnya. (boy)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *