Solidaritas Antar Umat Beragama,Sahabat Deko Bagika Takjil

Solidaritas Antar Umat Beragama,Sahabat Deko Bagika Takjil

WAISAI.SorongPosSebagai wujud solidaritas antar umat beragama, dan juga bertepatan dengan hari raya Idul Fitri 1442 Hijriah keluarga besar Sahabat Deko Kabupaten Raja Ampat membagikan makanan berbuka puasa (Tajkil) bagi pengendara roda dua maupun roda empat di Kota Waisai(17/4).

Pembagian Takjil dilakukan langsung oleh Ketua Sahabat Deko, Sony Makusi bersama anggotanya di perempatan jalan Bhayangkara.

Ketua Keluarga besar Sahabat Deko, Sony Makusi kepada wartawan usai pembagian takjil mengatakan kegiatan ini merupakan spontanitas dari keluarga besar Sahabat Deko Kabupaten Raja Ampat. Hal ini juga merupakan perwujudan solidaritas antar umat beragama.

” Wujud solidaritas antar umat beragama menjadi pondasi yang kuat untuk membangun Kabupaten Raja Ampat, dan kami dari keluarga besar sahabat Deko mengambil bagian untuk membagikan takjil kepada warga Waisai muslim ataupun non muslim,” urainya

Sony juga menambahkan kedepan keluarga besar sahabat Deko akan melakukan hal yang sama selama hari raya Idul Fitri

” Setiap hari sabtu kami akan melakukan kegiatan yang sama yakni pembagian takjil kepada warga masyarakat di Kota Waisai, namun lokasinya berpindah”. tandasnya(  isa)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *