SORONG.SorongPos.Com,- Penjabat Walikota Sorong Septinus Lobat SH,MPA yang telah menyatakan diri maju sebagai bakal calon kandidat Walikota Sorong dalam Pemilukada mendatang. Dengan demikian sesuai dengan aturan, maka Penjabat Walikota harus mundur dari jabatan dan hal ini mendapat bentak sorotan dari berbagai pihak.
Terkait hal tersebut PJ Gubernur Papua Barat Daya DR.Drs.Muhammad Musa’ad M.Si saat ditemui sejumlah media menjelaskan, bahwa masalah ini sudah dilaporkan ke pemerintah pusat dalam hal Kemendagri. Kata Musa’ad juga saat ini pihaknya sedang menunggu keputusan dari Mendagri.
” Kita memang lagi menunggu dari pusat, kapan batas waktunya itu. Apakah sampai tahap pendaftaran, kemudian kalau sudah terdaftar di parpol. Itu bagaimana, ini harus seragam. Tidak mungkin Papua Barat Daya buat aturan sendiri. Kita tinggal menunggu saja,” tegasnya.
Lebih lanjut PJ Gubernur juga menegaskan kembali bahwa selaku atasan. Dimana pihaknya sudah melaporkan adanya kejadian seperti ini. Kemudian pemerintah pusat sedang menyiapkan peraturan menteri untuk menyelesaikan hal ini. Disebabkan aturan yang tegas dan jelas sudah mengatur kepada kepala daerah yang definitif. Sedangkan yang penjabat belum jelas aturannya. Hal ini sedang disiapkan aturannya.
” Yang jelas apa yang sudah diatur dalam aturan. Itu yang akan kita laksanakan,” akunya.
Bahkan kata PJ Gubernur, sesuai dengan aturan untuk pejabat kepala daerah tugasnya sangat jelas.
” Jadi tunggu saja. Nah untuk ASN bagi dia (PJ Walikota,red), kalau menurut aturan sudah jelas. Tapi ini dia baru mendaftar dan ikut seleksi baik. Ini harus diterjemahkan dengan baik. Jangan sampai kita juga salah, kita harus lihat aturannya,” bebernya.
Lebih jauh PJ menegaskan, secara lisan pihaknya juga sudah menyampaikan bahwa hal semacam ini, harus ada aturan dan mekanisme, apalagi sudah memakai seragam warna warni dan sebagainya. Dengan demikian pihaknya akan mengambil langkah setelah mendapat petunjuk teknis dari Mendagri.
” Jadi dalam waktu dekat sudah ada petunjuk teknisnya. Harap bersabar sedikit ya,” terangnya. (boy)