Sulit Bangkitkan Perseman

Sulit Bangkitkan Perseman

MANOKWARI.SorongPos.Com,- Wakil Bupati Manokwari Drs Edy Budoyo dalam acara pelantikan pengurus DPD Bapera Kabupaten Manokwari   (3/11) di Hotel Fujita menjelaskan, bahwa dirinya mewakili Bupati Kabupaten Manokwari menghadiri pelantikan ormas Bapera Kabupaten Manokwari.

Adapun Edy menjelaskan, Bupati tidak sempat hadir. Karena sedang menjalankan tugas kedinasan di Jakarta dalam rangka pertemuan dengan Menpora, dalam rangka mempresentasikan pembangunan stadion sepakbola di kabupaten Manokwari  dan stadion mini Warkamasi, Warmare, Prafi dan Masni.

” Itu yang dipresentasikan di Kemenpora. Mudah-mudahan dengan adanya stadion yang layak dan bagus. Bisa mengali dan menambah semangat talenta kita yang ada di sepakbola. Dengan harapan meningkatkan persepakbolaan di kabupaten Manokwari,” akunya.

Wakil Bupati Kabupaten Manokwari saat menghadiri acara pelantikan DPD Bapera Kabupaten Manokwari

Dijelaskan Edy juga bahwa Manokwari pernah memiliki tim kebanggaan dan berjaya dengan Perseman saat itu. Akan tetapi sulit sekali , untuk mengangkat atau menghidupi kembali Perseman Manokwari. Karena Perseman masih ada sangkut pautnya dengan induk organisasi sepakbola dunia yakni FIFA. Oleh karena itu desakan masyarakat untuk hidupkan kembali Perseman.” Sulit mengangkat Perseman lagi. Karena masih ada sangkut paut dengan FIFA. Kita kalau mau menghidupi Perseman lagi. Harus datang ke pusat FIFA di Swiss, datang untuk membayar,” urainya.

Hal ini dikarenakan dulunya Perseman Manokwari, ada pemain asing dan pelatih asing yang dikontrak Perseman.Dimana pemain asing maupun pelatih asing gajinya belum dibayarkan.” Pemain dan pelatih asing kaitan dengan FIFA. Bukan dengan PSSI, oleh karena itu penyelesaiannya harus ke Swiss sana. Oleh karena itu sulit sekali menghidupi kembali Perseman,” tegasnya.

Oleh karena itu lanjut Edy, jika ingin menghidupi kembali persepakbolaan di kabupaten Manokwari , maka harus dengan nama yang berbeda. Dengan demikian, inilah yang harus disampaikan. ” Upaya pak Bupati, bertemu Menpora. Untuk pembangunan stadion dan stadion mini di kabupaten Manokwari bisa di respon oleh Kemenpora,” imbuhnya. (boy)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *