WAISAI.SorongPos – Sebagai bentuk rasa kepedulian kepada saudara-saudara yang terkena musibah di NTT dan NTB. Maluku satu rasa salam sarane (M1R) Kabupaten Raja Ampat menggelar konser amal.
Konser amal yang berlangsung selama 3 hari itu, dihibur langsung oleh artis yang sudah tidak asing lagi di masyarakat Indonesia timur. Bung Piter Saparuane.
Konser amal M1R untuk air mata Nusa Tenggara Timur dan Nusa Tenggara Barat, digelar di perempatan pos lantas Waisai. Dengan membuat panggung mini dan sound system, Piter Saparuane menghibur para pengunjung yang datang, maupun yang lewat menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat.
Bukan hanya itu, ada beberapa penyanyi dari M1R Kabupaten Raja Ampat yang juga turut mengambil bagian menyumbang suaranya menghibur warga masyarakat yang hadir.
Koordinator aksi konser amal, Buce Notanubun mengatakan aksi yang digelar ini merupakan aksi sosial dan merupakan bentuk kepedulian M1R Kabupaten Raja Ampat terhadap saudara-saudara yang terkena musibah bencana alam di NTT dan NTB.
” Aksi penggalangan dan ini merupakan aksi solidaritas M1R kabupaten Raja Ampat untuk NTT dan NTB yang terkena musibah bencana alam,”‘ akunya.
Dikatakan juga aksi ini dikemas dalam bentuk konser, dengan mendatangkan artis dari Maluku yang menurutnya sudah tidak asing lagi dikenal oleh masyarakat di Indonesia Timur. Yakni Bung Piter Saparuane.
Buce juga menambahkan setelah konser amal ini selesai, pihaknya langsung akan mengirim dana yang terkumpul itu kepada para korban di NTT dan NTB melalui posko-posko kemanusiaan yang telah di siapkan.
Bahkan pihaknya berharap partisipasi dari warga masyarakat dikota Waisai, untuk memberikan sedikit berkat dari Tuhan kepada para korban di NTT dan NTB. ” Karena sekecil apapun yang diberikan, sangat bermanfaat bagi mereka,” ujarnya. (isa)